Breaking News! [SIARAN PERS] Pelantikan PP ISEI & PIISEI - Periode 2024 - 2027

Aktivitas ISEI - Workshop

Kegiatan Workshop Personal Branding Untuk Karier

02 July 2024

Workshop Profesional Branding Untuk Karier

ISEI | Universitas Atma Jaya Yogyakarta | Universitas Kristen Duta Wacana

Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) mengadakan kegiatan Online Workshop yang mengambil tema “Personal Branding untuk Karier” yang bekerja sama dengan FBE UAJY, FB UKDW, dan PPBE FBE UAJY. Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 02 Juli 2024 dan dibuka oleh Prof. Christantius Dwiatmadja, M.E., Ph.D selaku Wakil Ketua Bidang III PP ISEI & Guru Besar UKSW.

Dalam sesi opening speech, Prof. Christ menyampaikan pentingnya memberikan bekal pelatihan soft skill bagi generasi muda kedepannya sebagai bentuk human capital investment pada generasi-z dan milenial untuk dapat terserap ke industri kerja. ISEI sebagai organisasi profesi perlu menjadi fasilitator yang menyediakan ruang melalui workshop dengan topik relevan seperti ini untuk “membumikan” ISEI ke generasi muda.

Pada sesi welcome remarks yang disampaikan oleh Ibu Wenefrida Mahestu Noviandra Krisjanti, M.Sc., Ph.D selaku Dekan FBE UAJY juga mengingatkan tantangan perekonomian global dan potensi sulitnya generasi emas Indonesia nantinya terserap ke dalam pasar tenaga kerja atau saat ini akrab disebut sebagai klasifikasi not employment, education, and training (NEET).

Apabila tidak tertangani dengan baik, maka terdapat potensi adanya ketimpangan antar generasi yang dapat tercipta karena pasar tenaga kerja saat ini tidak dibekali dengan baik. Bu Andra juga mengatakan “raihlah hari ini, belajarlah banyak banyak” yang menggelorakan peserta workshop untuk dapat sesuai dengan semangat UAJY yakni “serviens in lumine veritatis” atau dalam bahasa indonesia artinya menerangi dalam cahaya kebenaran.

Sesi pertama workshop disampaikan oleh Ibu Api Adyantari, S.A., M.B.A. selaku dosen FBE UAJY dengan pemaparan materi workshopCurriculum Vitae kreatif dan ATS Friendly” dimana masih banyak mispersepsi pada pengisian dan klasifikasi dalam penggunaan CV Kreatif dan ATS Friendly.

Selanjutnya, sesi kedua workshop disampaikan oleh Ibu Ambar Kusuma Astuti, S.E., M.Si selaku Wakil Rektor II UKDW dan dosen FB UKDW yang menyampaikan materi workshoporganizational commitment dan digital accesibility” dimana disampaikan pentingnya menemukan komitmen bekerja pada fresh graduates dan pembekalan skill digitalisasi yang menunjang dunia kerja.

Terakhir, sesi ketiga workshop diberikan pelatihan mengenai “MembangunPersonal Branding Untuk Linkedin” dimana saat ini banyak recruiters dunia kerja yang menjadikan Linkedin sebagai benchmark untuk melakukan rekrutmen yang disampaikan oleh Ibu Api Adyantari, S.A., M.B.A.

Workshop yang dihadiri oleh 150 pesertaini juga diisi oleh sesi tanya jawab dari berbagai audiens dan dimoderasi oleh Bapak Vonezyo Yupanzara Dhamoresz, S.E., M.B.A. selaku dosen FBE UAJY. Kegiatan ini berlangsung sangat insightful dan memunculkan interest peserta untuk mempersiapkan CV yang sesuai kebutuhan mereka dan Linkedin sebagai cakrawala untuk melakukan networking.

Terakhir, sebagai closing remarks Ibu Anika Faisal selaku sekretaris I PP ISEI dan non-executive board member PT. Bank Jago, Tbk yang juga sebagai perwakilan industri memberikan apresiasi atas kegiatan ini dan mendorong akselerasi topik workshop yang relevan untuk memfasilitasi mahasiswa dan fresh graduates yang juga akan menjadi konstituen ISEI nantinya. Besar harapannya workshop ini dapat memberikan kebermanfataan agar dapat lebih bijak memanfaatkan peluang dari digitalisasi dan memanfaatkan teknologi untuk peningkatan produktivitas yang menunjang aktivitas perekonomian.

Materi :

Curriculum Vitae for Personal Branding
Organizational Commitment dan Digital Accessibility untuk Menunjang Karier
LinkedIn for Personal Branding